© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PROTOTIPE SISTEM PENGATUR JEMBATAN ANGKAT PELABUHAN FERY TIPE CABLE CALLENDER HAMILTON BERBASIS MIKROKONTROLER
Penulis
LA ODE BARMUDDIN AL-ASHRI
Pembimbing : Freddy Kurniawan, S.T., M.T - Ir. Suratmin, MESc

ABSTRAK :
Tugas akhir ini memanfaatkan mikrokontroler AT89C51 sebagai sistem kontrol pengatur jembatan angkat docking kapal fery. Photodiode sebagai docking sensor berfungsi mengidentifikasi posisi ketinggian kapal terhadap jembatan dan sensor azimuth untuk mengetahui status kemiringan jembatan terhadap posisi kapal. Pada saat melakukan proses docking sinyal sensor dipancarkan dari kapal fery dan dipandu oleh operator pelabuhan, selanjutnya operator pelabuhan akan mengoperasikan jembatan dengan melihat data azimuth (out of line/in line) yang tertampil dilayar LCD dengan menekan tombol up/down untuk disesuaikan dengan posisi kapal fery tersebut. Data analog yang diterima docking sensor akan diproses oleh IC7402 NOR Gate, diteruskan ke mikrokontroler AT89C51 yang berfungsi sebagai pusat pengendali, selanjutnya mikrokontroler memberikan perintah kepada driver motor L293D untuk menggerakkan mekanis motor sesuai dengan input data yang diberikan oleh mikrokontroler. Proses ini akan berhenti secara otomatis ketika sinar laser yang dipancarkan oleh kapal mengalami sinkronisasi dengan docking sensor dan LCD ADT2040 akan menampilkan data azimuth jembatan secara real time/selama proses docking berlangsung, yang berfungsi segabai acuan bagi operator pelabuhan untuk melakukan tindakan selanjutnya. Kata kunci: Sensor (sinar laser), Photodiode, IC 7402, ADC 0809, Mikrokontroler AT89C5, LCD ADT2040, IC L293, Motor DC, IC7805.


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : LA ODE BARMUDDIN AL-ASHRI
NIM : 03010012
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024