© jkj,gwww.itda.ac.id 2024

Detail Skripsi

PROTOTIPE PERANGKAT PEMANTAU KECEPATAN SEBUAH KENDARAAN DI JALAN SATU ARAH
Penulis
IRWAN NOVIANTO
Pembimbing : - - -

ABSTRAK :
Perkembangan jumlah kendaraan dewasa ini, baik sepeda motor maupun mobil sangat cepat sekali. Akan tetapi peningkatan ini justru berkebalikan dengan tingkat kesadaran masyarakat sebagai pengguna jalan dalam memperhatikan dan mematuhi semua jenis peraturan lalu lintas. Sehingga banyak sekali terjadi kecelakaan di jalan raya. Salah satu rambu-rambu lalu lintas yang sering dilanggar adalah batas maksimal kecepatan kendaraan. Padahal, jika para pengguna jalan mau memperhatikan rambu-rambu tersebut, angka kecelakaan lalu lintas mungkin dapat ditekan seminimal mungkin. Prototipe perangkat pemantau kecepatan sebuah kendaraan di jalan satu arah selain dari ide diatas juga di ilhami dari peneliti LIPI bandung yang membuat alat ukur untuk mengukur kaliber peluru. Prototipe perangkat pemantau kecepatan sebuah kendaraan ini didalamnya terdapat sensor cahaya yang berfungsi sebagai pengkur kecepatan, mikrokontroler sebagai penghubung dengan RS232, RTC sebagai pewaktuan, LCD sebagai penampil informasi dan komputer sebagai tempat komputasi data dan penyimpan data. Perangkat pemantau kecepatan ini memiliki kelebihan dalam hasil pengukuran (data log list), dimana data yang sudah diproses dapat ditampilkan dan disimpan untuk jangka waktu yang lama. Tingkat ketelitian data kecepatan, sangat relatif tergantung pada penempatan jarak sensor 1 dan sensor 2. Kata Kunci : Mikrokontroler, RTC, LCD, Sensor Cahaya, RS232, komputer


Tulisan Lengkap dapat Dibaca di Ruang Tesis/Disertasi
Penulis : IRWAN NOVIANTO
NIM : 03010009
Foto :
File : [ Baca file skripsi ]
   

E-LibSTTA

Sistem Informasi Perpustakaan STTA Yogyakarta

© E-LibSTTA 2024